Description
Bursa Efek Jakarta I adalah gedung perkantoran yang terletak di jantung Central Business District, Jakarta dengan total luas bangunan 73.000 m2 dan 32 lantai. Gedung ini diresmikan pada tanggal 3 Oktober 1995. Gedung ini merupakan salah satu dari 2 tower Indonesia Stock Exchange. Gedung Bursa Efek Jakarta I merupakan rancangan Brennan Beer Gorman sebagai arsitek utama.
Gedung ini menawarkan beberapa fasilitas pendukung seperti area bank, foodcourt, restoran, minimarket, dan mushola. Lokasi dari gedung Bursa Efek Jakarta I ini juga strategis dari sarana transportasi yaitu terletak di antara Stasiun MRT Istora dan Halte Bus Trans Jakarta Komdak. Selain itu juga gedung ini juga dekat dari pusat perbelanjaan seperti Pacific Place dan Plaza Semanggi.