Kabil Integrated Industrial Estate (KIIE)
Project Name Kabil Integrated Industrial Estate (KIIE)
Developer Name PT. Kabil Indonusa Estate
Total Landbank (Ha) 539
Website www.kcn.co.id
City Batam
District Nongsa
Province Kepulauan Riau
Demography
Population 1.276.900 in Batam (2024)
People Density 1.234/km2
Regional Minimum Wage (UMR) IDR 4.989.600 in Batam (2025)

Description

Kabil Integrated Industrial Estate (KIIE) merupakan kawasan industri seluas 539 hektare, yang berlokasi di Batu Besar, Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau. KIIE dibangun sejak 1990 dan dikelola oleh PT. Kabil Indonusa Estate, bagian dari Grup Citramas. KIIE mengakomodasi sektor minyak & gas serta energi terkait.

KIIE terletak sangat strategis di Selat Malaka yang menghubungkan rute pelayaran internasional antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Jaraknya hanya 20 km dari Singapura, 21 km dari Kota Batam, 5 km dari Bandara Hang Nadim, 20 km dari Pelabuhan Batam, 46 km dari Pelabuhan Sekupang, dan 8 km dari Pelabuhan Nongsa. KIIE dilengkapi infrastruktur penting seperti air bersih, pembangkit listrik, pengolahan limbah cair, telekomunikasi, internet, sanitasi, pemadam kebakaran, fasilitas medis, dan keamanan 24 jam. Fasilitas penunjang meliputi asrama karyawan, stadion olahraga, tempat ibadah, ruko, fasilitas perbankan dan medis. Saat ini, KIIE memiliki 44 tenant termasuk Medco E&P Indonesia dan Bank Mandiri.