Staycation dan Road Trip Menjadi Pilihan Berwisata Aman Saat Pandemi | KF Map – Digital Map for Property and Infrastructure in Indonesia
Staycation dan Road Trip Menjadi Pilihan Berwisata Aman Saat Pandemi
Friday, 29 January 2021

Kondisi pandemi saat ini belum padam, pandemi juga membawa pengaruh besar terhadap seluruh aktivitas masyarakat khususnya travelling. Banyak orang yang harus mengubah kebiasaan untuk berpergian karena penularan wabah yang masih mengkhawatirkan.

Meski di tengah pandemi, minat masyarakat untuk melakukan perjalanan wisata masih tinggi. Banyak masyarakat memilih liburan sebagai aktivitas yang paling diinginkan saat ini, staycation menjadi salah satu tren berwisata di tengah pandemi.

Staycation menjadi pilihan utama liburan singkat selama pandemi. Tidak perlu jauh – jauh berkendara, hotel – hotel di sekitar tempat tinggal telah menerapkan protokol kesehatan untuk menjamin kenyamanan tamu. Staycation menjadi pilihan saat ingin berlibur dan tetap mendapat jaminan kesehatan. Selain menginap di sekitar tempat tinggal, staycation dapat pula dilakukan di daerah – daerah wisata dengan menghabiskan waktu untuk menginap di hotel dengan mencari suasana baru dan melakukan kegiatan hanya di dalam hotel saja.

Tidak hanya cocok untuk liburan, tetapi staycation merupakan pilihan yang tepat bagi yang sedang butuh suasana yang baru saat menjalankan kegiatan. Sekarang ini kantor – kantor banyak yang melakukan sistem work from home (WFH), dengan hanya stay di hotel dan dapat bekerja WFH dari hotel. Kegiatan ini pun sangat digemari karena setelah berbulan – bulan menghabiskan waktu di rumah, dengan bekerja di luar dapat menciptakan suasana baru dan dapat meningkatkan produktifitas.

Selain itu road trip atau berkendara dengan menggunakan mobil menjadi alternatif pilihan Sebagian masyarakat yang ingin berlibur. Hal ini dapat menjadi pilihan untuk berlibur karena untuk menghindari terpaparnya virus saat menggunakan transportasi umum.

Roap trip bisa menjadi pilihan berlibur yang mengurangi interaksi dengan orang asing, karena di dalam mobil hanya berisikan kerabat – kerabat terdekat. Selain itu pastikan kesehatan tubuh dalam kondisi yang sehat, untuk lebih amannya sebelum berangkat lakukan dulu test rapid dan setelah pulang juga melakukan test rapid agar liburan menjadi lebih aman.

Meskipun begitu selama berlibur jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dimanapun berada, seperti selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer selama berlibur untuk mencegah penularan virus di tengah pandemi.

Penulis: Gabriela Bunga

Sumber:

https://www.liputan6.com/

https://traveling.bisnis.com/

https://travel.dream.co.id/

Share:
Back to Blogs