Industrial Investment Guide 2021: Greater Semarang & Potensinya sebagai Wilayah Industri | KF Map – Digital Map for Property and Infrastructure in Indonesia
Industrial Investment Guide 2021: Greater Semarang & Potensinya sebagai Wilayah Industri
Date: Friday, 27 November 2020

Kawasan Semarang dan sekitarnya atau yang dapat disebut Greater Semarang saat ini memiliki potensi besar sebagai tujuan investasi. Kehadiran beberapa kawasan industri di Greater Semarang menjadi salah satu alasannya.

Sesuai Peraturan Daerah Jawa Tengah Nomor 10 Tahun 2017 tentang Rencana Pembangunan Industri Provinsi Jawa Tengah, terdapat delapan titik unggulan pengembangan industri. Salah satunya adalah kawasan Kedungsapur meliputi pengembangan industri di wilayah Kota Semarang, Kendal, Demak, Ungaran, Salatiga dan Purwodadi, kawasan Bergasmalang meliputi wilayah Brebes, Tegal, Slawi dan Pemalang dan kawasan Petanglong yaitu wilayah Kota Pekalongan, Batang dan Kabupaten Pekalongan.

Saat ini, beberapa kawasan industri di kawasan Greater Semarang sedang dikembangkan untuk menjadi unggulan,  yaitu Kawasan Industri Batang dan Kawasan Industri Brebes. Kawasan Industri Batang berada di Kabupaten Batang dengan luas sekitar 4.300 Ha. Kawasan ini memiliki keunggulan antara lain akses rel kereta api, pelabuhan dan sejajar dengan Jalan Tol Trans Jawa. Kementerian Perindustrian sedang mendorong pengelola kawasan industri ini untuk melengkapi fasilitasnya, termasuk infrastruktur pasokan energi dan akses logistik.

Kawasan industri lainnya yang saat ini sedang dikembangkan di Greater Semarang yaitu Kawasan Industri Brebes. Kawasan Industri Brebes memiliki luas 3.967 Ha yang direncanakan menjadi area relokasi sejumlah perusahaan dari Amerika Serikat dari Tiongkok. Selain itu di Greater Semarang sendiri sudah memiliki 9 Kawasan Industri eksisting yang sebagian besar tersebar di Kota Semarang. Kawasan Industri ini sudah terlebih dulu membuka peluang investasi untuk masuknya kawasan-kawasan industri baru yang sedang dikembangkan saat ini.

Sudah ada beberapa perusahaan yang akan masuk ke kawasan-kawasan industri yang saat ini sedang dikembangkan di wilayah Greater Semarang. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat potensi investasi yang baik di wilayah ini. Terlebih dengan akan dibangunnya beberapa infrastruktur pendukung kegiatan industri. Detail informasi ini dapat dilihat pada Investment Guide in Industrial Sector yang telah dirilis oleh Knight Frank Indonesia, Anda dapat mengakses melalui link https://kfmap.asia/research/indonesia-industrial-property-investment-guide/773.

 

Penulis: Gabriela Bunga

Sumber:

https://kfmap.asia/research/indonesia-industrial-property-investment-guide/773

https://ekonomi.bisnis.com/

https://nasional.kontan.co.id/

https://www.medcom.id/

Share:
Back to Blogs