HSE dalam Manajemen Properti Residensial | KF Map – Digital Map for Property and Infrastructure in Indonesia
HSE dalam Manajemen Properti Residensial
Date: Friday, 21 May 2021

Dalam sebuah manajemen property, salah satu hal yang penting ialah Health, Safety and Environment (HSE). Hal ini berkaitan dengan keselamatan kerja, baik dalam proses pembangunan suatu property maupun dalam pemeliharaan atau maintenancenya.

Secara umum Health Safety Environment merupakan bagian di perusahaan yang bertanggung jawab dalam  keselamatan dan kesehatan kerja serta pengelolaan lingkungan. Training HSE dapat dilakukan untuk meningkatkan keterampilan penghuni property maupun para pekerja di dalam suatu lingkungan agar bisa mencegah kemungkinan insiden yang dapat terjadi selama operasional kerja dan mengurangi efek samping yang dihasilkan oleh operasional perusahaan. Dalam penerapannya, terdapat beberapa peraturan yang biasanya mengacu pada Organisasi Standarisasi Internasional (ISO) terkait HSE.  

Lalu bagaimana implementasi HSE dalam bidang properti? Dalam bidang proyek residensial misalnya, para pengembang perlu memperhatikan keselamatan para pekerja sehubungan dengan proses pembangunan property tersebut. Hal lain yang harus menjadi perhatian juga misalnya ketika terjadi bencana alam. Misalnya gempa bumi dan kebakaran, maka ini akan diterjemahkan dalam pola manajemen, diantaranya terkait proses evakuasi penghuni dan survival di tengah bencana yang termasuk di lingkup HSE. Dalam hal ini pengembang harus memberi edukasi baik para pekerja maupun penghuni dari property yang dikembangkan, terkait bencana yang umumnya terjadi di wilayah pengembangan properti tersebut.

Selain itu, riset secara berkala juga perlu dilakukan untuk keamanan para penghuni. Terlebih jika property mengusung konsep tertentu. Misalnya saja yang banyak dikenal yaitu apartemen dengan konsep TOD, yang letaknya berada di dekat rel kereta. Pengembang perlu melakukan analisa ke depan untuk pondasi bangunan apakah getaran dari kereta api tersebut mempengaruhi pondasi. Selain itu juga bagaimana dampaknya secara psikologis terhadap para penghuni apartemen.

Tentu ruang lingkup HSE yang luas memerlukan detail analisis yang berbeda sesuai dengan karakter wilayah pengembangan properti. Untuk diskusi lebih lanjut mengenai HSE, Anda dapat menghubungi link berikut ini https://kfmap.asia/contact-us/service/4/property-and-engineering-services

Penulis : Muthia

Sumber:

www.propertinews.id

hrdspot.com

www.rumah.com

 

 

Share:
Back to Blogs