Bekasi Paling Banyak Serap Lahan Industri | KF Map – Digital Map for Property and Infrastructure in Indonesia
Bekasi Paling Banyak Serap Lahan Industri
Tuesday, 24 August 2021

JAKARTA - Penjualan lahan industri melemah 1,1 persen di Jakarta bila dibandingkan dengan semester sebelumnya. Rerata penjualan lahan berkisar 67,44 persen.

Senior Advisor Research Knight Frank Indonesia Syarifah Syaukat mengatakan Bekasi kembali menjadi penyerap utama dalam penjualan lahan, sekitar 68 persen dari total serapan.

"Kawasan Bekasi masih menjadi penyerap terbesar hingga saat ini, yaitu sekitar 68 persen dari total serapan tahun ini," jelasnya dalam diskusi secara daring, Selasa, 24 Agustus 2021.

Sementara itu, total pasokan lahan industri pada semester I-2021 bertambah 2,65 persen bila dibandingkan semester sebelumnya. Tambahan lahan tersebut berasal dari koridor timur dan barat Jakarta.

Adapun dominasi serapan lahan di Kawasan Timur berasal dari sektor otomotif, data center, tekstil dan Fast moving Cinsumer Goods (FMCG). Sedangkan Kawasan Barat diserap sektor kimia, logistik dan kesehatan.

"Tidak hanya multi national company (MNC) yang menyerap lahan industri, namun juga pemain lokal di koridor Timur maupun Barat," ungkapnya.

Country Head Knight Frank Indonesia Willson Kalip menyebutkan, pergerakan di sektor industri merupakan cerminan dari dominasi pengeluaran belanja masyarakat, yaitu makanan minuman dan kesehatan.

"Untuk terus menggerakan transaksi lahan industri, rantai pasokan dari produk unggulan di kawasan industri perlu didukung infrastruktur yang prima, agar pasokan dapat terdistribusi dengan baik, pada tataran lokal, regional maupun global," ujarnya.

Penulis: Rizkie Fauzian

Sumber:

www.medcom.id

Share:
Back to Blogs